Mamat Metro

Mamat Metro

Emak Ijah Enggak Pernah Ke Mekah

Oleh: Zaenal Radar T.



Kenapa dalam serial EMAK IJAH PENGEN KE MEKAH, tokoh Emak Ijah tidak pernah berangkat ke Mekah, sampai episodenya ditutup...? Pertanyaan ini sama saja mengajak orang-orang di balik layar untuk menyudahi serial ini, atau paling tidak mengganti judulnya menjadi; EMAK IJAH SUDAH KE MEKAH!


Dalam menulis serial striping, tantangannya adalah, bagaimana kita tidak boleh writer block, kagak boleh mentok. Kejadian-kejadian unik dan menarik harus ada dalam setiap episodenya, syukur-syukur ada pesan yang ingin disampaikan. Selepas serial ini meninggalkan genre dari drama ke komedi, yakni sejak episode 14 ke atas, ini semata-mata untuk mempertahankan tayangan ini agar tidak ditinggalkan penontonnya. Lebih menonjolnya karakter pendukung daripada karakter utama, karena gimmick komedi umumnya dimiliki oleh karakter-karakter pendukung. 

Seperti halnya karakter OCID (diperankan Ucup Nirin), yang dimunculkan pada awalnya untuk menjadi karakter pendukung, tetapi pada episode-epsiode selanjutnya dia kerap menjadi tokoh cerita. Kemudian disusul oleh tokoh-tokoh lain seperti MANCUNG (Mischa Fortuna), KORET (Bobby Maulana), WAK WAW (Sony Setiawan), dan lain-lain. Bahkan pada akhirnya, karakter utama seolah dilupakan, sampai kemudian benar-benar di hapus dari daftar pemain.  Hmmm...

Barangkali ini mungkin kesalahan strategi, dimana pemain utama tidak lagi dilibatkan, sehingga benang merah cerita putus. Ini tidak seperti yang terjadi dalam serial RCTI, Tukang Bubur Naik Haji. Mereka tetap mempertahankan karakter-karakter  utama, kecuali Haji Sulam (Mat Solar), karakter utama lainnya tetap dipertahankan meskipun kerakter pendung selalu datang dan pergi, sampai episode 1800-an (per-November 2015). 



Kritikan penonton, atau bukan penonton (orang yang gak suka sinetron) datang dan pergi terhadap tayangan Emak Ijah Pengen Ke Mekah.Yang paling dominan adalah, enggak nyambungnya judul dengan isi/konten cerita. Tapi begitulah, sebuah serial yang lumayan panjang, tidak bisa tidak, kita mengikuti keinginan rating/share. Emak Ijah Pengen Ke Mekah sampai akhir episode tercatat berjumlah 645 episode, kalau dihitung jumlahnya dengan episode yang tayang lebih dari satu jam tayang (70 atau 80 menit/episode), mungkin serial ini tercatat tayang lebih dari 700 episode.



Catatan penting dalam menulis serial panjang adalah, bagaimana komitmen kita dalam kesabaran menerima masukan, memenuhi tuntutan revisi-revisi yang sering spontan datangnya, sehingga terkesan memutus cerita yang sedang berlangsung dan menggantinya dengan cerita baru. Itulah mengapa sebabnya cerita suka tidak nyambung! Satu hal lagi, bagaimana sebuah karakter utama bisa bernafas lumayan lama, adalah karena karakter yang kita buat memiliki tujuan atau cita-cita yang jelas. Dalam kasus Emak Ijah Pengen Ke Mekah, karakter utama Emak Ijah yang punya cita-cita atau tujuan ingin ke Mekah. Dalam serial lain, karakter utama yang kuat adalah yang memiliki cita-cita atau tujuan, seperti serial Tendangan Si Madun, dimana Madun punya cita-cita ingin menjadi pemain timnas/ profesional. Atau Si Entong Abu Nawas Dari Betawi, dimana karakter Entong ingin membahagiakan ibunya, dan lain sebagainya. 


Pengalaman paling mengasyikkan dalam menulis serial striping adalah, saat kita tidak punya cerita untuk satu minggu ke depan, sementara rating/share dituntut untuk memenuhi target minimal oleh broadcast dan PH. Hahaha. Buat orang kreatif, enggak boleh ada kata menyerah dan selalu saja datang ide-ide besar, baik ketika diskusi maupun ketika mengetik naskah, atau saat melamun di teras rumah. Hal yang paling mengasyikan dalam menemukan ide adalah, kongkow-kongkow sambil ngopi bersama kawan satu tim... 

Ada beberapa pengalaman unik saat menulis naskah serial Emak Ijah Pengen Ke Mekah, tapi akan kita bahas di lain waktu saja. ***


Share on Google Plus

About zaenal radar

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Posting Komentar

Entri yang Diunggulkan

Cowok Romantis

Cerpen  Zaenal Radar T. Dimuat majalah Gadis , No.30   11-20 November 2008 gbr: premiumtours.co.uk Bagiku, Palris cowok rom...